Selasa 24 Oktober 2017 tim Lazismu Sragen melakukan pengecekan perkembangan Mustahik yang telah menerima bantuan modal usaha. Kali ini usaha angkringan dari Bapak Sunarto (66) bersama istrinya (61).
Bapak Sunarto telah menerima bantuan modal usaha melalui program Lazismu yakni Bina Ekonomi Keluarga Amanah berupa bantuan gerobak angkringan pada bilan Desember 2016 lalu. Sebelumnya Pak Sunarto membuka usaha angkringan yang berada tepat di samping Masjid Raya Al-Falah Sragen. Namun kondisi gerobak angkringan Pak Sunarto sudah tidak layak pakai lagi pada saat itu. Hingga akhirnya Lazismu Sragen memberikan bantuan gerobak angkringan secara gratis.
Saat ditemui di angkringannya, Pak Sunarto mengungkapkan kesyukurannya karena dahulu telah mendapatkan bantuan gerobak angkringan dari Lazismu. “Alhamdulillah berkat bantuan dari Lazismu saya dan keluarga merasa terbantu karena perekonomian keluarga kami kian membaik” ujar Pak Sunarto pada tim Lazismu.
Angkringan Pak Sunarto saat ini menjadi lebih baik dari sebelumnya dengan kondisi yang terlihat lebih rapi dan bersih sehingga membuat pembeli nyaman untuk berada diangkringannya. Perekonomian keluarga pun semakin membaik dengan keuntungan bersih sehari bisa mencapai kurang lebih Rp 100.000/hari.
Adanya program Bina Ekonomi Keluarga Amanah ini diharapkan mampu merubah sedikit demi sedikit masyarakat sragen yang berada dibawah garis kemiskinan tetapi memiliki semangat untuk merubah kehidapan mereka menjadi lebih baik.
Ucapan terima kasih kami ucapkan kepada segenap donatur yang tetap mempercayakan donasinya untuk dikelola oleh Lazismu Sragen. Semoga bantuan berupa zakat, infaq, sedekah, maupun dana kemanusiaan lainnya mampu menjadi amal jariyah dan berkah di dunia hingga akhirat.
Mari bantu program Bina Ekonomi Keluarga Amanah Lazismu Sragen dengan menyalurkan zakat, infak dan sedekah anda melalui Lazismu. Hubungi kami di 085100000098, atau transfer a.n lazismu sragen
Bank Jateng Syariah 60-42000-240
Bank Muamalat 52-70000-124
Bank BNI Syariah 0-2019-144-16
Bank Syariah Mandiri 702-2012-333
dapat juga datang langsung ke kantor layanan kami di Jl. Yos Sudarso No 6 Kutorejo, Sragen
Leave a Comment